Sebaran Online, Pinrang - Kabupten Pinrang melakukan apel koordinasi kesiapsiagaan penanganan bencana alam dan pengecekan peralatan SAR bertempat di Kantor Bupati Pinrang, Jum’at (18/11).
Apel dipimpin Asisten Perekonomian dan Pembangunan, H.Abd.Rahman Mahmud
Adpaun kegiatan itu, dihadiri unsur TNI-Polri, Anggota SAR, Tagana, Pramuka, Pemadam Kebakaran, Satpol PP, PMI, Orari dan Rapi dan PSC 119
Bupati Pinrang Irwan Hamid melalui Rahman Mahmud lebih awal mengapresiasi kehadiran para peserta
Rahman Mahmud dalam arahannya menyampaikan, perlunya kesiapsiagaan meningkatkan kapasitas sesuai bidang tugasnya masing-masing
Menurut Rahman Mahmud, kesiapsiagaan menghadapi bencana perlu dari sekarng, mengingat kondisi iklim saat ini sudah mulai tak bersahabat
Saat ini, hampir semua wilayah di Sulawesi Selatan dalam intensitas curah hujan yang tinggi. Ini tentu bisa berpotensi menimbulkan dampak
Selain itu, Rahman Mahmud mengingatkan pentingny mitigasi bencana dalam rangka mengurangi resiko korban saat terjadi bencana.
“Melalui Apel ini kita dapat meningkatkan koordinasi dan sinergitas menghadapi kemungkinan terjadinya bencana” ujar Rahman Mahmud (*)